PALANGKA RAYA – Kepala Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Peternakan (TPHP) Kalteng Sunarti menerima kunjungan Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Gunung Mas Aryantoni, Kamis (20/3/2025). Pertemuan ini merupakan tindaklanjut arahan Menteri Pertanian RI Andi Amran Sulaiman untuk menginventarisir kesiapan daerah untuk mendukung swasembada pangan.
Sunarti menyampaikan bahwa cetak sawah merupakan usaha penambahan luas baku lahan sawah pada berbagai tipologi lahan yang belum pernah diusahakan untuk pertanian dengan sistem sawah. Sehingga perlu pengelolaan sistem pengairan yang baik dan perbaikan sistem drainase.
“Cetak sawah adalah salah satu bagian program strategis yang termasuk dalam program Asta Cita presiden. Kami berharap, kita semua bisa bahu membahu untuk meningkatkan produktivitas hasil pertanian, mendorong akselerasi produksi pangan nasional, terutama padi dan mewujudkan swasembada pangan Nasional,” kata Sunarti.
Sementara itu, Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Gunung Mas Aryantoni menyampaikan bahwa lahan di Kabupaten Gunung Mas memiliki potensi yang dapat dioptimalisasi untuk kegiatan cetak sawah.
“Saat ini sudah tersedia calon lokasi seluas 700 hektare. Gunung Mas siap melaksanakan arahan menteri pertanian untuk mendukung percepatan swasembada pangan di Kalteng,” terangnya. (ran)
![]()









































